Mainkan Bluesmu

Blues adalah salah satu jenis musik yang berasal dari negeri paman sam yang biasa dimainkan oleh orang negro yang kebanyakan dari kelas bawah.
Perkembangan musik membawa musik blues ke jajaran musik yang banyak di pelajari baik oleh musisi-musisi terkenal maupun yang tidak terkenal
Perkembangan musik blues dapat merembet ke segala jenis musik baik jazz, reggea, rock n roll, dan pop, karena blues adalah salah satu akar musik yang telah lama ada dan salah satu dasar dari jenis-jenis musik yang sekarang telah berjumlah ribuan

Bermain blues sangatlah sederhana, tapi penjiwaan bermain blues itu yang di cari orang, teknik dasar bermain blues iyalah “pentatonic” bila kita bermain di tangga nada C major, berarti kita dapat memainkan melodi blues di tangga pentatonic nada A minor, cara paling mudah adalah mengurangi satu setenggah dari tangga nada mayornya, C di kurangi satu setenggah adalah A maka kita dapat bermain di tangga nada A minor.

Tangga nada pentatonic A minor terdiri dari dua nada di setiap senarnya, bila kita barmain dari senar 1 berati nada yang ditekan adalah A dan C, di senar 2 adalah E dan G di senar 3 adalah C dan D di senar 4 adalah G dan A di senar 5 adalah D dan E dan terakhir di senar 6 adalah A dan C, semua diawali di kolom 5.

Tetapi tidak itu saja di dalam blues kita mengenal yang namanya blue tone, blue tone adalah nada-nada yang keluar dari tangga nada bila diatas kita tidak melihat C# maka di senar 3 kita bisa memasukan C# sebagai jembatan atau penghubung antara nada C dan D, tetapi ingat nada blues tone hanya di gunakan sebagai jembatan.
maka di akhir bar kita harus segera balik ke nada yang telah tertulis di atas, pengunaan blues tone didalam pentatonic biasa dilakukan dengan beberapa cara baik, hummer, pull off, bending atau ditekan seperti biasa, blue tone bisa kita cari sendiri tidak ada aturan baku yang tertulis untuk menetapkan hal tersebut,
coba di setiap 2 nada yang kita mainkan kita selipkan blue tone (keluar dari nada yg ditetapkan) biasanya blue tone adalah nada # dari setiap awal nada di kolom 5 yaitu (A,E,C,G, dan D.)

well, Itulah basic dari bermain blues,
cobalah mainkan dengan cord-cord 12 bar blues
Selamat mencoba.

1 comment:

Ambar said...

oh tnyata musik blues seperti itu ya?? aku cuma tau musik pop doang, hehehe..